PASCA NGABEN NGEGALUNG, PEMDES PANJI GELAR AKSI BERSIH-BERSIH

Administrator 03 Juli 2023 12:04:56 WITA

Rangkaian Upcara Ngaben Ngegalung (Massal) Desa Adat Panji di Kecamatan Sukasada telah dilangsungkan dengan suasana khusuk. Pasca upacara tersebut menyisahakan timbunan sampah bekas upacara. Sebagai wujud partisipassi aktif Pemerintah Desa (Pemdes) Panji, pengelola TPS-3R, petugas kebersihan desa, dan pihak terkait lain melaksanakan aksi bersih-bersih smapah di lapangan umum Desa Panji Senin (8/7/2023).
Berish-bersih sampah ini dipimpin Sekretatis Desa (Sekdes) Komang Nastika mewakili Perbekel Desa Panji Jro Mangku Made Ariawan. Peserta bersih-berish tampak antusias melakukan pemebrsihan. Smapah bekas upacara dikumpulkan kemudian dinaikkan ke armada mobil angkutan smapah desa untuk dibuang ke Tempat Pembuangan Sementara (TPS).
Sekdes Komang Nastika disela-sela kegiatan mengatakan, upacara ngaben massal sudah berlangsung dengan lancar dan khusuk. Seluruh peserta juga sudah menerima manfaatnya dari program yang digagas pemdes dan desa adat. Sebagai bentuk partisipasi dan tanggungjawab, setelah seluruh prosesi pengabenan berjalan, pihkanya mengajak peragkat desa, pengelola TPS-3R dan petugas pungut sampah untuk melaksanakan aksi bersih-bersih. “Hari ini sesuai perintah Pak Perbekel, kami melaksanakan bersih-bersih di areal genah mekarya karena pasca upacara ngaban yang kita gelar masih ada sebaran sampah bekas upacara dan ini kita berpartisipasi untuk mengatasi masalah ini,” katanya.  
Dengan langkah ini, pihkanya berharap kebersihan lingkungan kawasan lapangan yang suma dijaidkan tempat (genah) upacara bisa terjaga. Dengan demikian, setelah nanti lapangan betul-betul dikosongkan, sehingga lapangan bisa berfungsi kembali untuk menunjang kegiatan olahraga atau kegiatan lain. “Kami berharap setelah ini papangan bisa berfungsi kembali untuk menunjang kegiatan kepemudaan baik olahraga dan kegiatan kepemudaan dan anak-anak di Desa Panji,” jelas Sekdes Ngastika. (humas pemdes panji)

Komentar atas PASCA NGABEN NGEGALUNG, PEMDES PANJI GELAR AKSI BERSIH-BERSIH

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi PANJI

tampilkan dalam peta lebih besar