PULUHAN OFFROADER SUSURI RUTE di DESA PANJI
08 Desember 2023 10:54:02 WITA
Puluhan offroader yang tergabung dalam Indonesia Indonesian Off-Road Federation (IOF) melakukan tour di Buleleng, Kamis (7/12/2023). Salah satu desa yang dikunjungi oleh para offroader dari Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan luar daerah ini adalah di Desa Panji. Mereka tertantang untuk “menjajal” rute di Desa Panji. Rombongan oofroader ini diterima Perbekel Panji Kecamatan Sukasada Jro Magku MD Ariawan, S.S.T.Par.M.B.A.,.
Perbekel MD Ariawan menyambut positif hadirnya puluhan offroader yang menggelar toruring di desanya. Selain untuk menjadi tontonan bagi warga, kegiatan ini menjadi salah satu bentuk media mempromosikan destinasi wisata alam dan spritual di Desa Panji. Tak saja itu, dari kunjungan para pecinta otomotif ini memberi multiplayer efek bagi warga desa. Karena tak sedikit peserta menikmati ragam produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Panji. “Kami dari pemerintah desa (pemdes) sangat menyambut baik karena dengan ivent ini warga bisa menikmati tontonan ofroad sekaligus menjadi media prmosi untuk poteni wisata dessa yang sedang kita rintis. Dari ivent ini juga memberi pergerakan ekonomi karena peserta ini sebagian besar membelanjkan uangnya di desa kita seperti menikmati ragam produk UMKM dea,” katanya.
Sementara itu, dari rute perjalanan yang dilalui di Desa Panji melintasi kaawasan Puncak Landep dan sekitarnya. Dari rute ini para offroader ini mengaku sangat senang dan jalur yang dilalui dinilai cukup menguji skil dan ketangkasan mengemdikan mobil offroad. Setelah puas menjajaln rute di Dessa Panji, puluhan ofroader ini sebagian besar berkemah di lapangan umum Desa Panji. Hingga Jumat (8/12/2023) mulai meninggalkan lokasi, selanjutnya mereka menjajaln rute offraod di Desa Tamblang (Kecamatan Kubutambahan), Bangli, dan kembali ke Denpasar. (humas pemdess panji)
Komentar atas PULUHAN OFFROADER SUSURI RUTE di DESA PANJI
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- BHUANA KERTHA CUP TAHUN 2004 DIBUKA 6 DESEMBER 2024
- PEMDES PANJI TERIMA BANTUAN SARPRAS PROGRAM SMART VILLAGE
- PEMDES PANJI DUKUNG PROGRAM KETAHANAN PANGAN TNI/ POLRI
- PORPI GULIRKAN BHUANA KERTA CUP TAHUN 2024
- POHON TUMBANG MENIMPA PELINGGIH MILIK WARGA BANJAR DINAS MEKAR SARI
- NAPAK TILAS CIKAL BAKAL MONUMEN BHUANA KERTHA DESA PANJI
- BETONISASI SUWADAYA JALAN OTO RT 01 di BANJAR DINAS BABAKAN