DESA PANJI PERBAIKI JALAN BERKAT BKK DPRD BULELENG

02 November 2023 16:37:14 WITA

Tahun 2023, Desa Panji Kecamatan Sukasada menerima kucuran dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) yang bersumber dari DPRD Buleleng. BKK itu dialokasikan untuk perbaikan jalan lingkungan di Banjar Dinas (BD) Kelod Kauh. Sebelum BKK tersebut direalsiasikan, Kamis (2/11/2023) digelar rapat koordinasi di aula Kantor Perbekel Panji. Rapat dipimpin Perbekel, Jro Mangku MD Ariawan, S.S.T.Par.M.B.A.,., didampingi Kelian Banjar Dinas (KBD) Nyoman Marsa Jaya, bersama tokoh masyarakat di BD terkait.

Perbekel Panji Jro Mangku MD Ariawan berterimakasih setelah lembaga dewan di daerah memberi dukungan terhadap pelaksanaan pembangunan di Desa Panji. Pihkanya memerintahkan agar pelaksanaan di lapangan mengikuti ketentuan yang berlaku. Teurtama bagaimana menjaga kuwalitas dan prinsip transparansi harus dilakukan dengan baik. Dengan begitu, BKK yang dikawal penuh Ketua DPRD Gede Supriatna bersama Ketua Komisi II Putu Mangku Budiasa itu betul-betul memberi manfaat yang besar terhadap warga terutama di Banjar Dinas (BD) Kelod Kauh. “Tahun ini kami dapat BKK dari Ketua DPRD juga difasilitasi Komisi II DPRD Buleleng. Pada intinya bantuan seperti ini sangat kami perlukan untuk mempercepat Pembangunan di desa, sebab kalua mengandalkan dari anggaran desa saja, jelas tidak mampu dikerjakan sekaligus. Sehingga kami terbantu dengan BKK yang memberi manfaat besar, untuk warga,” tegasnya.

Sementara itu, KBD Kelod Kauh, Nyoman Marsa Jaya menyebutkan, sesuai keputusan rapat, BKK tersebut dialokasikan untuk memperbaiki jalan lingkungan di wilayahnya. Jalan ini sendiri kundisinya rusak berat, sehingga menyulitkan warga melintas. Jika hanya mengandalkan program perbaikan dari anggaran di desa, KBD Marsa mengaku anggaran tidak mencukupi, sehingga tidak bisa dipastikan sampai kapan jalan tersebut bisa diperbaiki. Untuk itu, berkat koordinasi dan negosiasi, akhirnya tahun ini jalan di BD Kelod Kauh dengan volume sekitar 168 meter kubik “bakal” mulai digarap. “Ini sudah sesuai kesepakatan rapat dan berkat koordinasi kami juga berkat nego, sehingga jalan itu ditangani tahun ini,” jelasnya. (humas pemdes panji) 

Komentar atas DESA PANJI PERBAIKI JALAN BERKAT BKK DPRD BULELENG

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi PANJI

tampilkan dalam peta lebih besar